Penerapan Aplikasi (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial-Next Generation) SIKS-NG di Kabupaten Ponorogo

/ November 26, 2019/ Berita, Kegiatan

fasilitator SLRT Kabupaten Ponorogo dibekali Bimtek agar bisa bekerja secara optimal

Pemerintah Kabupaten Ponorogo melalui Dinas Sosial, P3A menerapkan aplikasi SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial- Next Generation). Hal ini dilakukan agar data kemiskinan bisa terverifikasi dengan baik. Sehingga secara otomatis penanganan kemiskinan pun bisa dilawan dengan baik.

Terkait dengan hal tersebut, pada hari Selasa tanggal 26 November 2019 bertempat di Aula Dinas Sosial, P3A Kabupaten Ponorogo. Para fasilitator SLRT Kabupaten Ponorogo dibekali Bimtek agar  bisa bekerja secara optimal. Bimtek berlangsung selama 3 hari yaitu mulai tanggal 26 s.d. 29 November 2019. Untuk meningkatkan kapasitas pelaksana SLRT dan Puskesos, ungkap Kepala Dinas Sosial, P3A Kab. Ponorogo SUPRIADI, S.Sos., M.Si. dalam acara bimtek dengan menghadirkan narasumber dari Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Kabupaten Trenggalek dan Petugas Back Office Posko Gertak (Sekretariat SLRT Kab. Trenggalek).

SUPRIADI, S.Sos., M.Si. menuturkan, kegiatan penanggulangan kemiskinan mendukung visi misi Kabupaten Ponorogo. Semua itu tidak akan terwujud jika data kemiskinan tidak terverifikasi dengan baik. Sehingga melalui aplikasi SIKS-NG ini diharapkan kedepannya dapat mengolah dan menghasilkan data yang akurat.

Dikatakannya, berdasarkan pengalaman selama ini ada laporan terkait penyaluran yang belum tepat sasaran dan justru warga yang sudah mampu masih masuk dalam data penerima bantuan dan memperoleh bantuan pengentasan kemiskinan.

Keberhasilan penanggulangan kemiskinan sangat ditentukan dengan ketepatan sasaran. Maka dari itu kita harus mempunyai data kemiskinan yang valid.

Share this Post